PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN TALKING CHIPS BERBANTUAN MEDIA PERMAINAN GASING UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR MATEMATIKA
Sari
Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh yang relevan dari keaktifan belajar siswa dalam penggunaan Model Pembelajaran Talking Chips berbantuan media permainan Gasing. Penelitian ini dilandasi dengan masalah yang ada pada proses pembelajaran terdapat siswa yang kurang aktif, beberapa siswa yang memiliki nilai yang rendah, saat pembelajaran dilaksanakan beberapa siswa terlalu pasif, dan ada siswa yang masih kesulitan dalam pembelajaran matematika. Penelitian ini menggunakan sampel dikelas V SD Negeri 1 Dausa dengan jumlah 27 siswa sebagai kelompok eksperimen dan SD Negeri 2 Dausa dengan jumlah 32 siswa dalam kelompok kontrol yang didapat melalui Simple Random Sampling. Berdasarkan penelitian dikelas V SD Gugus VII Kecamatan Kintamani, dilihat bahwa dengan menggunakan model pembelajaran Talking Chips berbantuan media permainan Gasing memberikan dampak yang signifikan dalam meningkatkan aktivitas belajar matematika siswa. Hal ini dilihat dari nilai rata-rata pada keaktifan belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran Talking Chips yang didukung media permainan Gasing dengan standar deviasi = 5,023 dan nilai rata-rata = 88,81, serta nilai rata-rata pada keaktifan belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran langsung = 77,94 dan standar deviasi = 4,879. Dilihat dari tabel taraf signifikansi, jumlah responden adalah 59 = 2,002, sehingga signifikansi yang diperoleh dari t-test adalah thitung 8,417 > ttabel 2,002. Oleh karena itu, model pembelajaran Talking Chips berbantuan media permainan Gasing memberikan dampak yang signifikan dalam meningkatkan kekatifan belajar siswa pada mata pelajaran matematika kelas V Gugus VII Kintamani.
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Arends. 1997. ModeI-ModeI PembeIajaran Inovatif Berorientasi Konstruktivitis, Jakarta: Prestasi Pustaka PubIisher.
Anwar, Moh. Farid NuruI & Kardiana Metha Rozhana. 2020. PembeIajaran Group Investigation & TaIking Chips untuk Meningkatkan Aktivitas & HasiI BeIajar. JurnaI Bidang Pendidikan Dasar. VoI. 4 No 2. Pp 107-113. https://ejournaI.unikama.ac.id/index.php/JBPD/articIe/view/4325.
Agung, Anak Agung Gede. 2014. MetodoIogi PeneIitian Pendidikan. MaIang: Aditya Media PubIishing.
HamaIik, Oemar. 2009. Proses BeIajar Mengajar. Jakarta: PT Bumi Aksara Hardani, dkk. 2020. Metode PeneIitian KuaIitatif & Kuantitatif. Cetakan 1. Yogyakarta: CV. Pustaka IImu Group.
Koyan, I Wayan, 2012. Statistik: Teknik AnaIisis Data Kuantitaif. Universitas Pendidikan Ganesha Press
Sugiyono. 2021. Statistik Untuk PeneIitian. Cetakan Ke-31. Bandung: AIfabeta. Yuberti. 2014. Teori PembeIajaran & Pengembangan Bahan Ajar DaIam Pendidikan. Perpustakaan NasionaI RI: KataIog DaIam Terbitan.
Yudaparmita,G. N. A; Adnyana, K. S. 2021. Upaya Meningkatkan Motorik Kasar Melalui Permainan Tradisional Pada Peserta Didik. Edukasi: Jurnal Pendidikan Dasar. Vol 2. No 2: 183-190.
DOI: https://doi.org/10.55115/widyajaya.v3i2.3676
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.